6 Kelebihan dan Kelemahan DOC Ayam Kampung Jakarta

DOC Ayam Kampung Jakarta

DOC ayam kampung Jakarta memiliki beberapa kelebihan. Selain kelebihan juga ada kelemahannya. Jakarta merupakan ibukota Indonesia, berbagai macam bisnis pun ada di kota ini. Tidak mengherankan jika kota Jakarta menjadi sasaran bagi masyarakat yang ingin mencari pekerjaan atau mencari sarana atau prasarana untuk bisnisnya. Dengan adanya ayam kampung yang diternakkan di kota besar seperti Jakarta menjadi bukti bahwa ayam kampung tidak hanya diternakkan atau di budidayakan di pedesaan saja, namun juga di kota besar. Banyak alasan yang melatarbelakangi mengapa bisnis peternakan ayam kampung ini dilakukan di Jakarta, salah satunya adalah karena prospek dari ayam kampung yang begitu menggiurkan.

Kelebihan dan Kekurangan DOC Ayam Kampung Jakarta

Jenis DOC ini memiliki kelebihan dan juga kekurangannya masing-masing, begitu pula dengan bibit ayam kampung Jakarta ini. Ada kelebihan dan juga kekurangan yang harus diperhatikan sebelum membudidayakan ayam kampung Jakarta. Berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan DOC ayam kampung Jakarta yang penting diketahui peternak:

Sistem Imun yang Lebih Kuat

Kelebihan dari DOC ayam Jakarta adalah memiliki sistem imun yang lebih kuat dibandingkan dengan broiler dan juga layer. Banyak yang membudidayakannya dikarenakan sistem imunnya yang kuat sehingga peternak tidak akan mengeluarkan biaya untuk pengobatan. Selain itu risiko terkena penyakitnya rendah sehingga akan semakin bagus untuk si peternak dikarenakan risiko kematian juga rendah.

Biaya Pakan yang Rendah

Kelebihan bibit ayam kampung Jakarta yang patut dipertimbangkan adalah biaya pakannya yang rendah. Dibandingkan dengan broiler atau layer ayam kampung Jakarta memiliki biaya pakan yang rendah. Sejak masih DOC, ayam kampung ini sudah dibiasakan untuk mencari pakan sendiri. DOC ayam kampung sejak masih kecil pun sudah dibiasakan untuk mencari pakannya sendiri sehingga hal ini akan menguntungkan bagi peternak karena biaya pakan bisa ditekan.

Baca juga : 3 Penyebab Kematian DOC Ayam Kampung Secara Dini

Mudah Beradaptasi

Keunggulan dari bibit ayam kampung Jakarta adalah mudah beradaptasi. Karena mudah beradaptasi tidak mengherankan jika DOC ayam kampung lebih rendah terkena stress. Angka stress yang rendah menjadi keuntungan bagi peternak dikarenakan nafsu makan ayam menjadi lebih stabil.

Harga Jual yang Tinggi

Jika peternak membudidayakan DOC ayam kampung Jakarta, harga jualnya akan tinggi. Dibandingkan dengan broiler maupun layer DOC ayam kampung yang berkualitas harga jualnya lebih tinggi dibandingkan dengan broiler dan juga layer.

Sukar Pulang ke Kandang

Ada kelebihan tentu juga ada kelemahan. Kelemahan yang dimiliki oleh DOC ayam kampung ini lebih sedikit dibandingkan dengan jenis ayam yang lainnya. DOC ayam kampung Jakarta memiliki kelemahan sukar pulang ke kandang. Karena asyik di umbaran tidak jarang saat menjelang petang DOC ayam tersebut tidak tahu jalan pulang ke kandang ditambah lagi rabun senja yang dimilikinya. Hal ini harus menjadi perhatian peternak yang akan menggeluti bisnis ayam kampung Jakarta. Jika DOC ayam yang dipeliharanya belum pulang ke kandang saat menjelang petang peternak harus mencarinya. Tindakan pencegahan juga bisa dilakukan misalnya tidak mengumbar DOC ayam kampung sampai benar-benar hafal dengan kandangnya dan lain sebagainya.

Berat Badan Susah Bertambah

Kelemahan yang harus diperhatikan oleh peternak yang akan menggeluti bisnis ayam kampung Jakarta adakah berat badan susah bertambah. Berbeda dengan ayam broiler dan juga layer yang mana massa bobotnya bisa bertambah dengan pesat. Karena berat badan yang susah bertambah ini membuat masa panen ayam kampung Jakarta lebih lama dibandingkan dengan broiler. Balik modal pun lebih lama karena masa panen ayam kampung Jakarta yang lama.

Demikianlah keuntungan dan kelemahan DOC ayam kampung Jakarta yang harus diperhatikan, semoga informasi ini bermanfaat.

Baca juga : DOC Ayam Dehidrasi? Atasi Segera dengan Cara Ini!

What do you think?

0 points
Upvote Downvote

Total votes: 0

Upvotes: 0

Upvotes percentage: 0.000000%

Downvotes: 0

Downvotes percentage: 0.000000%

Tinggalkan Balasan