Orang Tua Wajib Tahu, Berikut Makanan Untuk Jaga Kesehatan Jantung Anak

jantung anak

Penyakit jantung identik dengan orang tua, padahal penyakit ini bisa menyerang anak anak ataupun anak muda. Untuk itu, menjaga kesehatan jantung memiliki peranan yang penting dan ada baiknya di mulai sejak dini. Tidak hanya dari pola hidup, berikut makanan yang bisa menjaga kesehatan jantung anak yang perlu anda ketahui. Simak ulasannya.

Makanan Yang Menjaga Kesehatan Jantung Pada Anak

1. Oatmeal

Oatmeal memiliki manfaat untuk menurunkan kadar kolesterol yang jahat pada tubuh. sehingga membantu untuk mencegah adanya pembuluh darah pada jantung tersumbat. Hanya saja, makanan satu ini terlihat tidak menarik tampilannya. Terutama di mata anak anak, yang membuatnya kerap menolak makanan satu ini.

Anda tak perlu bingung, anda bisa menyiasatinya dengan mencampurkan bubur oatmeal dengan buah yang cerah. Menambahkan buah yang disukainya, terutama yang warnanya cerah akan membuat tampilannya lebih menarik. Selain itu kandungan nutrisinya juga akan lebih meningkat begitu juga citra rasanya. Untuk  mencari ide mengolah oatmeal juga tidaklah sulit.

2. Sayuran Hijau

Sayuran Hijau seakan menjadi musuh besar bagi sebagian anak anak. Padahal sayuran hijau menjadi bahan makanan yang mampu menjaga kesehatan jantung anak. Secara khusus, sayuran hijau mengandung vitamin K yang akan membantu melindungi pembuluh darah. Sayuran seperti bayam, sawi atau kale bisa dijadikan pilihan dan bisa diakali agar anak anak menyukainya.

Baca Juga : Gejala Penyakit Struktural Jantung Bawaan

3. Buah Beri

Makanan yang juga membantu untuk menjaga kesehatan jantung adalah buah beri. Buah beri ini terdiri dari bluberi, stroberi hingga raspberry yang memiliki banyak kandungan antioksidan. Antioksidan akan melindungi dari inflamasi atau stres oksidatif yang bisa membentuk penyakit jantung. Anda bisa mengkreasikan buah ini dengan buah buah lainnya.

4. Dark Chocolate

Anak anak tentu menyukai coklat, tapi cokelat yang memiliki rasa manis. Berbeda dengan dark chocolate yang memiliki rasa lebih pahit. Tetapi memiliki kandungan senyawa flavonoid yang bisa menstabilkan tekanan darah. Selain itu senyawa ini juga menghindarkan si kecil dari pembekuan darah. Anda bisa memberikan dark chocolate secara bertahap dan mulai yang kandungannya rendah dulu.

5. Ikan Berlemak

Selain dari buah dan sayur, kesehatan jantung anak juga bisa dijaga dengan mengkonsumsi ikan berlemak. Ikan berlemak yang bisa dijadikan pilihan seperti ikan sarden, makarel, tuna dan juga salmon. Dimana ikan ikan tersebut memiliki asam lemak yang juga mengandung omega 3. Apabila si kecil tidak suka ikan, anda bisa menggantinya dengan minyak ikan.

Demikian beberapa pilihan makanan yang bisa anda jadikan pilihan untuk menjaga kesehatan jantung si kecil. Makanan akan lebih baik jika anda mengolahnya sendiri di rumah, sebab anda bisa memastikan jika bahan berkualitas serta proses memasak yang higienis. Anda bisa mencari resep resep untuk anak agar si kecil menyukainya.

Baca Juga : Alasan Memilih Heartology Cardiovascular Center Untuk Masalah Jantung

What do you think?

0 points
Upvote Downvote

Total votes: 0

Upvotes: 0

Upvotes percentage: 0.000000%

Downvotes: 0

Downvotes percentage: 0.000000%